Category Archives: Cerita Kehidupan

Dua Serigala

serigala.jpg

Pada suatu sore seorang tua dari Suku Indian Cherokee bercerita pada cucu-laki-nya tentang peperangan yang berlangsung di dalam diri orang-orang. Ia berkata: “Anakku, peperangan abadi antara dua “Serigala” terjadi di dalam diri kita semua. Serigala yang satu adalah kejahatan. Dia adalah kemarahan, iri hati, dengki, cemburu, kesedihan, penyesalan, rakus, sombong, dendam, bersifat rendah, kebohongan, kebanggaan […]

Mengapa Allah Mau Menjadi Manusia?

birds in winter 2.jpg

Kisah Natal: Seorang pria dan burung-burung Suatu ketika, ada seorang pria yang menganggap Natal sebagai sebuah takhayul belaka. Dia bukanlah orang yang kikir. Dia adalah pria yang baik hati dan tulus, setia kepada keluarganya dan bersih kelakuannya terhadap orang lain. Tetapi ia tidak percaya pada kelahiran Kristus yang diceritakan setiap gereja di hari Natal. Dia […]

“Jatuh Dari Jembatan”

pengakuan.jpg

Alkisah di sebuah daerah, di mana seperti umat katolik pada umumnya, mereka secara rutin menerima sakramen rekonsiliasi. Namun hal yang unik adalah mereka terbiasa menggunakan kode kode tertentu dalam pengakuan dosa mereka. Pastor tua yang melayani mereka sudah mengerti dengan baik kebiasaan tersebut, diantaranya adalah bila mereka terjatuh dalam perzinahan, maka mereka akan mengatakannya sebagai […]

Masuk Surga

Jesus_the_Shepherd-freeclipart.jpg

Sensus terakhir menunjukkan bahwa akhir-akhir ini surga sudah mulai padat penduduknya. Ini membuat Tuhan berpikir keras bagaimana mengatasinya. Setelah mempertimbangkan berbagai cara akhirnya dibuat aturan masuk surga yang baru. Dalam peraturan itu disebutkan bahwa untuk masuk ke surga, seseorang harus mengalami hari yang paling buruk waktu mati. Besoknya, orang pertama datang ke gerbang surga. Malaikat […]

Toko Suami

images-37.jpg

Sebuah toko yang menjual suami baru saja dibuka di kota New York dimana wanita dapat memilih suami. Diantara instruksi2 yang ada di pintu masuk terdapat instruksi yang menunjukkan bagaimana aturan main untuk masuk toko tersebut. “Kamu hanya dapat mengunjungi toko ini SATU KALI”. Toko tersebut terdiri dari 6 lantai dimana setiap lantai akan menunjukkan sebuah […]

Misi hidup dalam suatu karya

orang samaria.jpg

Seorang wanita tua, bertubuh gemuk, dengan senyum jenaka di sela-sela pipinya yang bulat, duduk menggelar nasi bungkus dagangannya. Segera saja beberapa pekerja bangunan dan kuli angkut yang sudah menunggu sejak tadi mengerubungi dan membuatnya sibuk meladeni. Bagi mereka menu dan rasa bukan soal, yang terpenting adalah harganya yang luar biasa murah. Hampir-hampir mustahil ada orang […]

Jam Korupsi

jam korupsi.gif

Ada serombongan manusia yang sedang menunggu masuk di pintu neraka. Mereka dipanggil masuk satu persatu oleh pejabat malaikat yang bertugas di sana. Di dinding belakang tergantung puluhan jam dinding sebagaimana layaknya yang terlihat di bandara udara saja. Tetapi ada perbedaannya dengan jam yang ada di dunia ini. Kalau jam di dunia menunjukkan posisi waktu yang […]

Nasib Seekor Burung

burung kecil.jpg

Sambil menggenggam seekor burung kecil dalam kepakan tangannya, seorang anak datang menghadap seorang kakek. Kakek ini amat terkenal tidak hanya di daerahnya, tetapi bahkan pula di seluruh pelosok negri. Ia tidak hanya dikenal sebagai seorang yang baik dan cerdas, namun lebih dari itu ia dipandang sebagai seorang yang amat bijaksana. Setiap kali berhadapan dengan persoalan […]

Semanis Madu

madu.jpg

Seratus Ungkapan Semanis Madu Setelah lulus dari ujian negara di Beijing, seorang pria muda  ditunjuk sebagai pejabat pemerintahan ibu kota propinsi. Dia  pergi untuk mengucapkan selamat tinggal kepada mentor-nya,  seorang menteri pemerintahan senior. “Bekerja di lokasi propinsi seperti itu tidaklah mudah. Kamu harus berhati-hati.” “Baiklah. Terima kasih bapak,” kata anak muda itu. “Mohon  jangan khawatir. […]

Tak Seorangpun Sempurna

wanita cantik 3.jpg

Ini kisah perjumpaaan dua orang sehabat yang sudah puluhan tahun berpisah. Mereka kangen-kangenan, ngobrol santai sambil minum kopi di sebuah cafe. Awalnya topik yang dibicarakan adalah soal nostalgia zaman sekolah dulu, namun pada akhirnya menyangkut kehidupan mereka sekarang ini. “Ngomong-ngomong, mengapa sampai sekarang kamu belum menikah?” ujar seorang kepada temannya yang sampai sekarang masih membujang. […]